Rumus/Cara Menghitung Luas dan Keliling Layang-Layang

Layang-layang, mendengar kata itu saja anda semua pasti sudah tau bentuknya bukan. Layang-layang merupakan bangun 2 dimensi yang memiliki 2 diagonal dan 4 sisi. Nah kebanyakan orang masih bingung untuk menentukan luas dan keliling layang layang. Dan sekarang akan kita bahas rumus luas layang-layang dan rumus keliling layang-layang.

Sobat RumusPedia semua, sebelum melihat pembahasan rumus matematika bangun ini alangkah baiknya anda lihat gambar berikut ini agar anda lebih paham nantinya :

Luas dan Keliling Layang-Layang

Anda bisa melihat gambar diatas dimana kita melihat ada dua diagonal, diagonal yang vertikal disebut d2 sedangkan diagonal horizontal disebut d1. Layang-layang juga terdiri dari sisi-sisi yang dinamakan s1 dan s2 dimana masing-masing sisi mempunyai pasangan yang sama panjangnya.

Rumus Luas Layang-Layang

Luas = 1/2 x d1 x d2

Rumus Keliling Layang-Layang

Rumus ini didapatkan dengan cara menjumlah semua sisi pada bangun layang-layang tersebut. Dari penjelasan ini kita dapatkan rumus kelilingnya :

Keliling = 2.s1 + 2.s2

Disederhanakan mejadi

Keliling = 2 (s1 + s2)

Contoh Soal

Soal 1
Diketahui ada sebuah layang-layang kecil yang memiliki panjang diagonal horizontalnya yaitu 12 cm dan diagonal vertikalnya 15 cm dan panjang sisinya yaitu s1 =  hitunglah luas layang-layang itu!
Pembahasan :
Diagonal horizontal = d1 = 12 cm
Diagonal vertikal = d2 = 15 cm
Jawab :
L = 1/2 x d1 x d2
   = 1/2 x 12 cm x 15 cm
   = 90 cm²

Soal 2
Diketahui sebuah layang-layang memiliki panjang sisi yaitu s1 = 9 cm dan s2 = 12 cm. Hitunglah kelilingnya!
Jawab :
K = 2(s1 + s2)
    = 2(9 cm + 12 cm)
    = 2(21 cm)
    = 42 cm

Sekian pembahasan singkat mengenai Rumus/Cara Menghitung Luas dan Keliling Layang-Layang kali ini. Anda bisa mencoba rumusnya dengan mengerjakan soal-soal yang berhubungan dengan bangun datar layang-layang ini agar lebih paham. Selamat belajar sobat semua.